KERAJINAN SAMPAH PLASTIK
Masalah sampah menjadi suatu sumber Masalah Yang sangat penting jikalau tidak ada pengelolaan yang baik Dari sebuah instansi, semisal di sebuah madrasah Salah satu parameter madrasah yang baik Adalah Berwawasan lingkungan. Didalamnya tidak terlepas dari Pengelolaan sampahnya. Di madrasah sampah bisa menjadi Media belajar.
Terdapat empat macam sampah:
- Sampah organic semisal dedaunan diolah menjadi kompos,
- Sampah kertas, terdiri dari kertas bungkus makanan dan HVS ,Bisa diolah menjadi bubur kertas atau kertas daur ulang.
- Sampah logam bekas minuman kaleng dikumpulkan ,Dan ini banyak dicari oleh pemulung serta yang terakhir
- Sampah plastic yang sebagian besar terdiri dari bungkus dan Botol minuman yang akan kita olah menjadi Sebuah kerajinan yang berupa pot unik.
Kebanyakan orang merasa bingung tentang pengelolaan sampah plastic. Daripada dibuang sia-sia ternyata ada juga manfaatnya, hitung-hitung untuk mengurangi polusi dan kerusakan alam, mengingat limbah plastik itu tidak bisa hancur jika sudah didalam tanah.
Cara pembuatannya relative gampang, yang penting harus mempunyai sentuhan seni tidak asal main bakar dan bentuk saja.
Alat-alat yang digunakan juga relative sederhana:
kompor kecil, wajan kecil, kayu, kuas, cat kayu (hitam, krom emas).
Cara kerjanya:
Yang pertama meyiapkan pot yang sudah jadi baru kemudian limbah plastic disangrai diatas kompor dengan menggunakan wajan,
- Kalau sudah meleleh, maka lelehan tadi ditimpakan atau dilekatkan pada sisi luar pot dengan menggunakan bantuan kayu dan tempelanya terkesan abstrak.
- Selanjutnya adalah proses pengecatan.
- Sebagai cat dasarnya menggunakan cat warna hitam. Pengecatan juga tidak boleh sembarangan harus cat murni tidak boleh dicampur tinner. Jika memakai tinner, cat akan masuk ke pori-pori dan butuh waktu lama untuk kering.
- Setelah cat dasar hitam selesai maka dilanjutkan dengan cat selanjutnya yakni cat krom warna emas/tembaga. Ini dimaksudkan supaya terkesan tua dan berumur.
- Pot akan terkesan unik seperti terlihat berusia tua karena polesan catnya dan hiasannya terlihat abstrak dan alami. Jadi selesai sudah penanganan limbah plastic yang selama ini merisaukan kita semua.
Selamat berkarya !!!!!!!!!!
2 komentar:
apakah tidak menimbulkan asap?
saya pernah mendengar bahwa limbah plastik tidak boleh dipanaskan atau di bakar karena menimbulkan polusi udara juga.
citra
ya..........itu sih yang lagi dipikirkan,
memang sulit cara daur ulang limbah plastik
kalau kamu ada usul/ide............kasih aku ya?
thank's. tukeran link dong.?
Posting Komentar
silahkan isi komentar